Tentang Kami
Nama Perusahaan: Good Luck Kantor Gyoseishoshi
Perwakilan: Inobe Miyuki
Afiliasi: Asosiasi Gyoseishoshi Jepang (Nomor Induk 22441060), Asosiasi Gyoseishoshi Oita
Salam Pembuka
Gyoseishoshi ini. Puji syukur, kami dapat mendirikan Kantor Gyoseishoshi Inobe, pada tanggal 1 Mei 2022.
Setelah lulus universitas, saya bergelut dalam bidang pengajaran bahasa Jepang untuk pebisnis-pebisnis luar negeri, dan setelah itu melanjutkan menjadi pengajar bahasa Jepang di universitas-universitas baik di dalam maupun di luar Jepang.
Setelah mengambil gelar Master, saya mengajar bahasa Jepang kepada mahasiswa-mahasiswa asing di universitas di Jepang.
Mahasiswa-mahasiswa asing yang belajar di Jepang, tentu saja berasal dari berbagai kalangan. Walaupun di antaranya banyak yang berasal dari keluarga yang mampu, hati saya tersentuh karena banyak juga yang datang ke Jepang mengejar mimpi-mimpinya dengan kemampuan ekonomi yang apa adanya, sambil bekerja sampingan atau dengan tambahan beasiswa.
Melihat pergelutan mereka, saya jadi ingin mencoba membantu sebisa saya, dalam bidang yang saya kuasai, yaitu membantu melancarkan pengurusan visa bagi teman-teman dari luar Jepang.
Saya percaya, didukung dengan kayanya pengalaman komunikasi antar negara dan antar kebudayaan, kantor notaris Inobe ini dapat membangun dan menjadi jembatan yang menghubungkan antara teman-teman dari luar Jepang dan perusahaan-perusahaan di Jepang.
Setelah lulus universitas, saya bergelut dalam bidang pengajaran bahasa Jepang untuk pebisnis-pebisnis luar negeri, dan setelah itu melanjutkan menjadi pengajar bahasa Jepang di universitas-universitas baik di dalam maupun di luar Jepang.
Setelah mengambil gelar Master, saya mengajar bahasa Jepang kepada mahasiswa-mahasiswa asing di universitas di Jepang.
Mahasiswa-mahasiswa asing yang belajar di Jepang, tentu saja berasal dari berbagai kalangan. Walaupun di antaranya banyak yang berasal dari keluarga yang mampu, hati saya tersentuh karena banyak juga yang datang ke Jepang mengejar mimpi-mimpinya dengan kemampuan ekonomi yang apa adanya, sambil bekerja sampingan atau dengan tambahan beasiswa.
Melihat pergelutan mereka, saya jadi ingin mencoba membantu sebisa saya, dalam bidang yang saya kuasai, yaitu membantu melancarkan pengurusan visa bagi teman-teman dari luar Jepang.
Saya percaya, didukung dengan kayanya pengalaman komunikasi antar negara dan antar kebudayaan, kantor notaris Inobe ini dapat membangun dan menjadi jembatan yang menghubungkan antara teman-teman dari luar Jepang dan perusahaan-perusahaan di Jepang.
Riwayat Hidup
- Pengalaman berdomisili di berbagai prefektur di Jepang, di antaranya Ehime, Akita, Hyogo, Mie, Oita, Yokohama, Tokyo dan Saitama.
- Lulusan SMA Oita Maizuru, dan Universitas Waseda
- Bertugas di Japan Foundation dalam bidang Pelatihan dan Pendidikan Profesi Pengajar Bahasa Jepang di Indonesia, Malaysia dan Australia, mensuport pengajar bahasa Jepang lokal dan pengajar dari Jepang.
- Lulus Universitas Edinburgh Inggris, dengan delar Master of Science in Applied Linguistics
- Pengajar bahasa Jepang untuk mahasiswa asing di Universitas Keio, Universitas Waseda, dan Universitas Chiba Shoka
- Juris Doctor Universitas Meiji Law School
- Pelatih Pendidikan Pengajaran Bahasa Jepang di Pusat Pelatihan Pendidikan Bahasa Jepang Universitas Nagoya jurusan Hukum
- Pengajar Pelatihan Pendidikan Pengajaran Bahasa Jepang wilayah Tokyo dan Fukuoka
- Pengajar Bahasa Jepang untuk mahasiswa asing di Universitas Ritsumeikan Asia Pasifik dan Universitas Beppu departemen Mahasiswa Asing
- Lisensi Gyoseishoshi 1 Mei 2022
Filosofi dan Pedoman Kantor Gyoseishoshi Inobe
- Berandil dalam merealisasikan kehidupan sosial dalam ragam kebudayaan
- Berandil merealisasikan kehidupan sosial tanpa diskriminasi
- Tidak mendukung dan/atau menyarankan status pekerja ilegal, imigran ilegal, serta pernikahan palsu.